Zayn Malik "One Direction" Suka Gadis Konvensional
Zayn Malik Suka Gadis Konvensional
One Direction adalah boyband yang sedang digilai sekarang. Dari lima
orang personelnya, Zayn Malik campuran Inggris Pakistan ini adalah salah
satu yang paling diidolakan. Sibuk tur menjaga karirnya, seperti apa
sih cewek idaman Zayn?
"Aku suka cewek konvensional, yang tahu cara menghormati dirinya sendiri
daripada sekedar berdandan keren," ujar Zayn kepada majalah TOTP.
"Aku suka seseorang yang sederhana dan santai, tidak menanggapi semuanya
terlalu serius. Seseorang yang masih memegang norma lama dan bisa
menghargai dirinya sendiri," jelas Zayn lagi.
Menurut Zayn, dia akan jatuh cinta kepada gadis yang bisa diajaknya
mengobrol selama berjam-jam tanpa kehabisan bahan pembicaraan, "Tipe
cewek sempurna menurutku adalah orang yang baik, seseorang yang bisa
kuajak ngobrol selama berjam-jam."
Opmerkings
Plaas 'n opmerking